![Facebook Ads](https://gogo.co.id/wp-content/uploads/2018/04/5.-Facebook-Ads.jpg)
Facebook ads saat ini semakin banyak digunakan dalam menjalankan bisnis khususnya bisnis online. Kinerja Facebook ads memiliki sistem kerja yang hampir sama dengan Google Adwords. Pemasaran tentang berbagai produk yang dilakukan dengan Facebook Ads mampu ditargetkan secara spesifik dengan beberapa kriteria khusus.
Apa yang dimaksud dengan facebook ads?
Facebook Ads adalah iklan yang disampaikan serta selalu muncul di Facebook yang diakses melalui PC maupun melalui aplikasi di smartphone. Dalam menjalankan sebuah bisnis produk maupun jasa, promosi, atau pemasaran merupakan salah satu strategi jitu untuk mengenalkan dan menawarkan produk ke pihak konsumen. Saat ini sudah banyak terdapat contoh Facebook Ads yang dapat diakses di akun Facebook.
Saat memasang iklan dengan Facebook Ads, Digital Agency akan membantu menargetkan sesuai dengan beberapa kriteria seperti usia, jenis kelamin, hobi, hingga letak geografis pengaksesnya. Sudah sedikit disinggung pada penjelasan sebelumnya jika keberadaan Facebook Ads memiliki kinerja yang hampir sama dengan Google Adwods. Yang membedakan hanyalah cakupan platform.
Jika Google Adwords bisa muncul di hampir semua situs web seluruh dunia. Berbeda dengan Facebook Ads yang hanya bisa dimunculkan di platform Facebook. Meskipun demikian, kiprah Facebook yang sudah mendunia dan dimiliki sudah hampir oleh seluruh individu tetap dapat bekerja secara efektif.
Cara kerja Facebook Ads
Agar dapat memasang dan menggunakan Facebook Ads, haruslah mempunyai Fanpage terlebih dahulu. Fanpage yang dimaksud dapat berbentuk apapun seperti komunitas, bisnis, hobi, dan lain sebagainya. Khusus untuk pengguna Facebook pribadi yang ingin mempromosikan produk atau layanan dalam skala yang masih kecil tetaplah harus memiliki Fanpage Facebook sebelumnya.
Metode pembayaran yang digunakan dalam Facebook Ads
Pemasangan Facebook Ads memiliki beberapa jenis sistem biaya Facebook Ads atau pembayaran layaknya pada pemasangan Google Adwords. Jenis sistem pembayaran yang dapat digunakan antara lain Cost per 1000 Mile atau CPM dan Cost per Click atau CPC. Pembayaran CPM dibayarkan setiap 1.000 kali penayangan iklan dan CPC dibayarkan pada setiap ikan diklik oleh calon konsumen.
Keunggulan Facebook Ads
Dari penjelasan di atas, sudah dapat ditebak jika pemasangan Facebook Ads memiliki banyak sekali keunggulan. Keunggulan tersebut antara lain:
- Iklan dapat disampaikan tepat sasaran
Karena Facebook Ads memiliki fitur target yang cukup spesifik seperti audiens dari usia, jenis kelamin, dan aspek lainnya maka beriklan dengan Facebook Ads akan lebih tepat sasaran dibandingkan dengan platform lainnya.
- Siapa saja dapat mengakses iklan
Seluruh pengguna Facebook dapat mengakses Facebook Ads. Hal ini tentu akan sangat menguntungkan jalannya bisnis. Semakin banyak audiens yang mengakses informasi atau promosi tersebut, maka kemungkinan terjualnya produk atau layanan juga semakin tinggi.
- Menentukan sendiri budget dan target iklan
Para pengguna Facebook juga dapat menentukan sendiri target serta budget iklan. Hal ini tentu dapat disesuaikan dengan kemampuan finansial yang dimiliki.
Setelah mengulas secara detail informasi mengenai Facebook Ads di atas, dapat diketahui bahwa Facebook Ads memberi banyak manfaat bagi kesuksesan sebuah bisnis.
oleh: gogo.co.id